KEJORA




Diunduh :https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjgWTYEb-RJfIlau65MTAmLKz4k3xo-tQsDuwPZnsYBIHdlgnwdh6mLkXhUDKJFJ-oSV8yr9e0o2qD3zqsKoRYqbNoslBgpmB95CUejdmsh26VtFsVgIxUJEL7EOU8hJfAK4vqsjV2aaNHc/s320/surga.jpg

KEJORA

1/

di langit tujuh
air suci mengairi kebun-kebun apel
mengikat lentera-lentera

telaga bening itu, sair

;para Dewa
;para Bidadari
;para Kesatria

bercermin

sebelum kembali
menembang


2/

ketika
bumi bertepuk
langit kian bertampar ...

9 purnama luruskan pandangan
9 malaikat bersujud rapal kan zikir

akulah itu
menari dengan bidadari yang dikawal satu ribu sembilan enam lima para kasatria.

adakah keraguan diantaranya.
sedangkan sabda ku telah membenam di relung relung nafas.!


3/

Yaa Ghaffar
Yaa Ghaffar

angin itu keniscayaan
kala membisik
kala membadai

burung HudHud riuh
tanpa kuasaMu
tak kan langit terbelah memberi jalan

syahdu
syahdu

aku,sujud!


___________________________________________________
Imron Tohari & Tedja Alhabd ( sajak bersambut ), 16 Juni 2009

0 komentar:

Posting Komentar